Monday, November 19, 2012

Ketahui 8 Manfaat Rutin Berjalan Kaki

Jangan sepelekan jalan kaki karena dengan berjalan kaki secara rutin setiap harinya dapat membuat tubuh Anda sehat. Berikut adalah manfaat berjalan kaki:

  1. Berjalan merupakan salah satu metode ampuh dalam pembakaran lemak. Jika Anda berjalan pada kecepatan yang stabil selama 30 menit, setidaknya enam hari dalam seminggu, secara bertahap akan mengurangi bobot tubuh jika diimbangi dengan pola makan yang teratur.
  2. Berjalan pada kecepatan yang stabil selama 30 menit akan meningkatkan kekuatan otot dan daya tahan dalam membangun stamina.
  3. Berjalan kaki akan memberikan manfaat bagi jantung Anda. Pasalnya berjalan akan mengurangi tekanan darah dan meningkatakn sirkulasi darah. Menurut penelitian jalan kaki dapat memperkuat jantung pria dan wanita. Tingkat kematian pada pria pensiun yang berjalan kaki kurang dari 1 mil per hari dua kali lebih banyak dibanding mereka yang menempuh jarak 2 mil per hari. Sedangkan pada 72.488 wanita memperlihatkan, jalan kaki 3 jam per minggu akan mengurangi risiko terkena serangan jantung atau jenis penyakit jantung lain.
  4. Untuk kesehatan tulang, berjalan selama 30 menit per hari merupakan cara yang baik untuk memperkuat tulang Anda. Selain itu juga meningkatkan kepadatan tulang dan memperlambat pengeroposan tulang. Riset memperlihatkan bahwa wanita menopause yang berjalan kurang lebih 1 mil per hari memiliki kepadatan tulang lebih baik daripada mereka yang sedikit berjalan kaki, dan jalan kaki sangat efektif untuk menurunkan kehilangan massa tulang di bagian kaki.
  5. Berjalan juga dapat menghilangkan stres. Kombinasi dari panorama di luar ruangan dan udara yang segar bisa menjadi obat dalam meningkatkan semanagt dan merubah suasana hati menjadi lebih baik.
  6. Berjalan juga membantu mencegah diabetes tipe 2, mengurangi risiko kanker usus, dan kanker payudara. Program pencegahan diabetes memperlihatkan, jalan kaki 150 menit per minggu akan mengurangi 7 persen berat badan Anda atau sekitar 7 kg. Lebih penting lagi mampu menurunkan penyakit diabetes hingga 58 persen.
  7. Berjalan mampu mengurangi risiko kanker payudara dan kolon. Wanita yang berjalan secara rutin 65 menit hinga 135 menit per minggu bisa mengurangi risiko terkena kanker payudara dan kolon hingga 18 persen dibandingkan wanita yang tidak aktif. Studi memperlihatkan, olahraga dapat mencegah kanker kolon. Untuk orang yang telah terkena kedua kanker, olahraga mampu meningkatkan kualitas hidup dan mengurangi angka kematian.
  8. Jalan kaki juga baik untuk otak. Dalam studi tentang jalan kaki ditemukan, wanita yang berjalan 1,5 jam per minggu memiliki fungsi kerja organ kepala yang lebih baik daripada mereka yang hanya berjalan 40 menit per minggu.
Dari berbagai sumber

Kini Muncul Kotak Komentar Buat anda yang ingin mengemontari artikel Analisis Kesehatan. komentar langsung terbit Blog DeFollow...
EmoticonEmoticon